Kamis, 04 Mei 2017

Games#4 Hari#9 Tantangan 10 Hari Kuliah Bunda Sayang IIP

       Kamis, 04 Mei 2017 adalah hari ke-9 pelaksanaan tantangan 10 hari bunda sayanng mengenai gaya belajar. Hari ini keluarga berkumpul semuanya setelah kemaren om meninggal. Saat berkumpul bersama, ponakan pun ramai sekali pada bermain. Mata saya pun selalu tertuju pada gerak gerik mereka. Di saat mengamati mereka, muncullah beberapa hasil identifikasi sebagai bahan pelajaran buat saya ketika mengasuh anak.
       Ada ponakan yang aktif sekali sehingga ortunya, mbah dan orang lain jengkel dan melabelinya dengan sebutan 'anak nakal'. Mendengar kata itu seringkali terlontar untuk ponakan tersebut, hati saya rasanya memberontak. Beberapa kali saya mengamati sebenarnya keaktifan anak ini bisa diarahkan ke hal2 yang produktif karena sebenarnya rasa ingin tahu dan daya ingat anak ini lumayan kuat tetapi orang2 disekitarnya terutama orang tuanya tidak memberikan stimulus yang tepat sehingga terkesannya jadi 'anak nakal' karena keaktifannya.
       Dari pengamatan tersebut saya bisa belajar bahwa anak2 itu unik, orang tuanya harus lebih peka untuk memberikan stimulus yang tepat dan mengazzamkan dalam diri untuk mengubur dalam2 kata 'nakal'. Berdasarkan kejadian tersebut mengindikasikan bahwa saya cenderung visual karena lebih mengena ketika melihat daripada hanya mendengar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Scale Up Impact

Assalamu'alaikum Ibu Pembaharu... Pekan kemarin merupakan pekan terakhir perkuliahan di bunsal. Hampir 6 bulan menjalani perkuliahan ini...